FESTIVAL KESULTANAN BUTON, TUNJUKAN PESONA BAUBAU

808
Ali Arham

BAUBAU, TRIBUNBUTON (Ilwan)

Festival Kesultanan Buton merupakan acara tahunan yang diadakan setiap Bulan Oktober di Kota Baubau, dengan tujuan untuk melestarikan juga sekaligus memperlihatkan pesona Kota melalui budaya kesultanan Buton dengan kombinasi Kesenian. Festival Kesultanan ini rencananya akan digelar sejak 12-17 Oktober bertepatan HUT Kota Baubau.

Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Baubau, Ali Arham menjelaskan, festival kesultanan Buton merupakan agenda yang masuk dalam 100 Kalender Kementerian Pariwisata. Festival tahunan ini akan diisi dengan kegiatan kebudayaan seperti kande-kandea, pesona Batupoaro, Tuturangiandala, dan ritual adat lainya yang disertai dengan kegiatan kesenian.

“Vestival tersebut bakal diisi dengan kegiatan kebudayaan, seperti karnaval budaya, kande-kandea, dan ritual adat lainnya,”kata dia, saat dikonfirmasi Tribun Buton (www.tribunbuton.com) diruannya, Rabu 18 September 2019.

Menurutnya, Kegiatan kebudayaan seperti ini, dipercaya masyarakat Buton dapat membangkitkan kehidupan ekonomi masyarakat Kota Baubau. Ali Arham juga berharap dengan adanya kegiatan festival kesultanan Buton ini masyarakat dapat merasakan dampak ekonominya.

“harapan kami sebagai pemerintah masyarak bisa merasakan dampak ekonomi”tutup (#).