BAUBAU,TRIBUNBUTON (Ilwan)
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Baubau La Ode Muslimin Hibali minta masyarakat jaga Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) miliknya. Hal ini bukan tanpa alasan, minimnya ketersediaan blanko dan banyakanya permintaan pembuatan KTP-el membuat pria yang juga mejabat sebagai kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Baubau ini menyampaikan himbauan tersebut.
“Blanko KTP-el memang tiga hari yang lalu telah habis. cuman pada hari senin ini Alhamdullilah sudah ada tapi jumlahnya terbatas hanya 500 blanko. Dibanding deng pembuatan baru, paling banyak pembuatan KTP-el ulang karena hilang dan sebagainya”, ungkap Kepala Disdukcapil Kota Baubau La Ode Muslimin Hibali ketika ditemui diruangannya Senin 09 September 2019.
Lanjut dia seluruh Kabupaten/Kota yang meminta blanko itu dikasi hanya berjumlah Limaratus saja tidak ada lebih lebihnya, dan jalan satu satunya karana permintaan blanko KTP-el hampir setiap hari kurang lebih 40 sampai 50 sehingga 500 Blanko itu hanya bertahan selama beberapa Minggu. Dia juga menghimbau agar KTP-el yang dipegang dapat di jaga sebaik mungkin seperti menjaga Surat Izin Mengemudi (SIM).
“Untuk mengambil kembali Blanko yang telah habis itu kita menunggu jangka waktu satu bulan karna menipisnya blanko. Minggu lalu kami meminjam di Buton Selatan (BUSEL)”,tutupnya.