AS Tamrin Serahkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran

429
Wali Kota Baubau AS Tamrin (paling kiri) saat acara penyerahan bantuan kepada korban kebakaran di Kelurahan Bataraguru. FOTO:LILIS/TRIBUN BUTON

 BAUBAU, TRIBUN BUTON (Lilis)

Wali Kota Baubau, AS Tamrin, menyerahkan bantuan kepada 26 Kepala Keluarga (KK) korban kebakaran di Rt 3, Rw 6, Kelurahan Bataraguru, Kecamatan Wolio, Senin 17 juni 2019.

Bantuan yang diberikan antara lain berupa pakaian dan seragam anak sekolah. Penyerahan dilakukan di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

AS Tamrin mengimbau agar warga teliti saat hendak meninggalkan rumah agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu jangan mengganggap remeh sesuatu yang dapat mencelakakan diri sendiri.

Di tempat yang sama, Lurah Bataraguru, Junaidin, mengatakan akibat kebakaran kerugian yang dialami diperkirakan Rp 1 milyar.

“4 rumah terbakar, 2 bentor 1 motor serta beberapa warga mengeluh akibat kehilangan beberapa perhiasan mereka, untuk itu kerugian di taksir sekita 500 juta hingga Rp 1 milyar,” ungkap Junaidin kepada wartawan Tribun Buton (tribunbuton.com).

Tampak hadir dari pihak Dinas Kesehatan, BNPB, Basarnas dan Taruna Siaga.(#)