EMPAT KANDIDAT DAFTAR CABUP WAKATOBI DI PARTAI NASDEM

2250

WAKATOBI, TRIBUNBUTON.COM – Sejumlah partai politik (parpol) yang memiliki kursi di DPRD Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra). Saat ini sedang disibukkan dengan proses penjaringan bakal calon (balon) Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang.

Salah satunya Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Kabupaten Wakatobi. Parpol besutan Surya Paloh tersebut, beberapa waktu lalu telah menutup masa pendaftaran balon Bupati dan Wakil Bupati Wakatobi.

“Batas akhir pendaftaran balon Bupati Wakatobi di Partai Nasdem Wakatobi sampai 8 Mei 2024 kemarin. Ada tujuh kandidat mengambil formulir pendaftaran, yang mengembalikan ada empat kandidat dan semuanya daftar untuk 01,” ujar Ketua DPD Partai Nasdem Wakatobi, Jumran S.Sos, Kamis 9 Mei 2024.

Jumran, mengatakan setelah berakhirnya masa pendaftaran. Dalam waktu dekat pihaknya akan melaksanakan rapat pleno guna memutuskan balon mana saja yang akan direkomendasikan ke DPW Partai Nasdem Provinsi Sulawesi Tenggara.

“Rencana 10 Mei 2024 besok di Kendari, kami akan melakukan pleno untuk memutuskan bacalon mana saja yang bisa direkomendasikan ke DPW. Untuk kemudian diplenokan kembali ditingkat provinsi,” kata Jumran.

Ditambahkannya, adapun empat kandidat yang sempat mengembalikan formulir pendaftaran yakni Haliana, H Hamirudin, Surahman Hamu dan Rusdin Haludin.

Untuk diketahui, Partai Nasdem Wakatobi meraih 2 kursi di parlemen. Sesuai ketentuan yang berlaku, Partai Nasdem Wakatobi perlu membangun koalisi dengan parpol lain. Sehingga memungkinkan untuk bisa mengusung satu pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Wakatobi. Karena untuk mengusung satu Paslon dibutuhkan 5 kursi. (Tribunbuton.com/adm)