PWI BAUBAU GELAR KONFERENSI KE-VI, LA ODE ASWARLIN KEMBALI MENDAPAT MANDAT

469

BAUBAU, TRIBUNBUTON.COM – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Baubau Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar Konferensi ke-VI. Periode 2023-2026 di hotel Galaxy INN Kota Baubau, Minggu 13 Agustus 2023.

Dalam konferensi ke-VI tersebut, La Ode Aswarlin, kembali terpilih untuk kedua kalinya secara beruntun guna menjalankan roda organisasi periode 2023 – 2026.

La Ode Aswarlin, dalam mencalonkan diri menjadi Ketua PWI Kota Baubau. Bukan sebagai calon tunggal, namun ada satu kompetitornya yakni Ardi Toris.

Dari total 36 anggota PWI Baubau pemilik hak suara, hanya dihadiri 19 untuk menyalurkan hak pilihnya. Dari 19 pemilik hak suara yang hadir, La Ode Aswarlin berhasil mendapat 17. Dan Ardi Toris, mendapat satu suara. Satu suara abstain.

Ketua PWI Provinsi Sulawesi Tenggara, Sarjono, saat penutupan konferensi ke-VI mengatakan menjadi ketua dan pengurus organisasi seperti PWI. Dituntut tanggung jawab maksimal.

“Saya mengatakan menjadi ketua PWI itu atau menjadi pengurus PWI itu tidak ada apa-apa. Yang dituju kecuali merebut tanggung jawab,” kata Sarjono.

Untuk itu tambah Sarjono, tanggung jawab akan maksimal tercapai atau terlaksana manakala dikemas atau semua pengurus dan anggota berada dalam satu barisan. (Tribunbuton.com/adm)