RAHMAN NGKAALI BUKA ISLAMIC FEST

1702
H Rahman Ngkaali pose bersama panitia dan juri lomba. FOTO: ILWAN/TRIBUN BUTON

BAUBAU, TRIBUNBUTON (Ilwan)

Lomba seni Islami sebagai salah satu rangkaian kegiatan Baubau Islamic Fest 2019 Spirit of Ukhuwa, mengangkat tema “Sinergitas Al-qur’an dan pembangunan sumber daya manusia dalam menghadapi tantangan era milenial. Acara berlangsung di Aula Gedung Putih Kotamara Kota Baubau, Provinsi Sultra, Kamis 19 Desember 2019.

Kepala Kantor Kemetrian Agama, H Rahman Ngkaali, saat membawakan sambutan menjelaskan, Pemuda merupakan tulang punggung yang membentuk komponen pergerakan pembaharuan pada sebuah komunitas. Pemuda memiliki kekuatan yang sangat produktif untuk menjaga, merawat dan mengawal proses internalisasi nilai-nilai ajaran Islam dalam kehidupan bermasyarakat.

“Pemuda harus memiliki pengetahuan yang memadai tentang nilai-nilai ajaran Islam yang bersumber dari Al-qur’an dan hadits. Dalam Al-qur’an telah nyata dan jelas mengenai perintah dan larangan, sesuatu hal yang hak dan yang batil, sementara dalam hadits Rasulullah Muhammad, saw telah mencontohkannya dalam kehidupan bermasyarakat dan pemuda harus terus memperdalam pengetahuan dan pemahamannya terhadap ilmu agamanya. Karena Pengetahuan agama dapat menuntun seseorang meraih sukses di dunia maupun di akhirat,” paparanya.

H Rahman Ngkaali

Lebih dari itu, pemuda Islam harus memiliki komitmen untuk menjalankan perintah dan menjauhi larangan serta tetap sabar dan Pemuda harus sanggup mendakwahkan dan mengedukasi masyarakat karenanya pemuda harus menjadi teladan yang baik bagi umat, jelasnya.

Dengan harapan, agar pemuda dapat menyambung silaturahim dan dapat berkolaborasi dengan ulama, tokoh-tokoh agama yang menjadi panutan harus didekati sehingga tercipta suasana kebersamaan dan persatuan dalam memberi spirit keberagamaan dengan baik.

“Akhirnya saya menitip pesan agar pemuda Islam harus bangga dengan ajaran agamanya dan tidak mengikuti kebiasaan-kebiasaan kebanyakan masyarakat terutama di dalam menyambut pergantian tahun. Manfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya untuk beribadah dan beramal sholeh, berlomba-lombalah kalian wahai pemuda dalam hal kebajikan”.

Secara pribadi saya bangga dengan Komunitas Spirit Pemuda Hijrah Kota Baubau yang telah memfasilitasi kegiatan ini, terima kasih atas segala ikhtiar antum semua, semoga menjadi amal jariyah yang tak pernah putus sehingga Kami patut memberi apresiasi kepada panitia penyelenggara kegiatan Baubau Islamic Fest 2019.

Melalui siaran Pers, Yumardin Kedang ASN Kantor Kememag Kota Baubau menyebutkan, Lomba Tahfidz, mewarnai tingkat SD/MI, TK/RA, serta Lomba lagu religi yang diselenggarakan sekelompok anak muda yang menamai dirinya Organisasi Spirit Pemuda (OSP) Pemuda Hijrah Kota Baubau di Buka Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Baubau.