BUTON TENGAH – TRIBUN BUTON (Alan
Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) Kabupaten Buton Tengah mendapat perolehan suara terbanyak di Pemilihan Legislatif 2019. Berdasar data Komisi Pemilihan Umum (KPU), PDIP memperoleh 8 kursi DPRD Kabupaten.
PAN yang notabene meraih kursi mayoritas beberapa tahun lalu, kini mendapat 4 kursi, sama dengan Nasdem. Kepastian tersebut ditetapkan dalam rapat pleno terbuka KPU Kabupaten Buton Tengah di Hotel Findi Lakudo, Rabu (14/8/2019).
Ketua KPU Buton Tengah, La Ode Nuriadin mengatakan hasil perolehan kursi di DPRD Kabupaten Buton Tengah telah disahkan dalam rapat Pleno Terbuka Penetapan Perolehan Kursi dan Calon Terpilih Hasil Pemilihan Umum Anggota DPRD Kabupaten Buton Tengah Tahun 2019.
“Kegiatan yang kami laksanakan ini adalah tindak lanjut dari Surat KPU Nomor 1116/PY.01-SD/06/KPU/VIII/2019 tanggal 10 Agustus perihal Penetapan Perolehan Kursi dan Calon Terpilih tertanggal 25 Juli 2019,” terang Nuriadin.
Adapun perolehan kursi partai politik Kabupaten Buton Tengah adalah sebagai berikut :
1. PDIP 8 Kursi
2. PAN 4 Kursi
3. Nasdem 4 Kursi
4. PKB 2 Kursi
5. PKS 2 Kursi
6. PPP 1 Kursi
7. PBB 1 Kursi
8. Gerindra 1 Kursi
9. Golkar 1 Kursi
10. Demokrat 1 Kursi