GEGER, ADA PARAKANG DI KATOBENGKE

6333
Ilustrasi

BAUBAU, TRIBUN BUTON (Herlin)

Katobengke sekitaran simpangan Bonekom arah Pantai Lakeba geger. Warga melihat parakang terbang dan menyala-nyala, Jumat Petang 19 Juli 2019.

Saksi mata, La Ado, menjelaskan warga ketakutan dengan kehadiran parakang (setan kepala,  red) terbang di udara dan menyala-nyala. Melihat ada parakang sedang terbang, warga melakukan pengejaran.

“Orang berteriak paraka eee!” menceritakan kejadian itu.

Hal ini dibenarkan warga lain dan menjadi buah perbincangan di kalangan warga Lipu dan Katobengke, Kecamatan Betoambari, Kota Baubau. Warga geger dan penasaran masih adakah parakang di zaman moderen ini?

Lanjut La Ado, ada api yang menyebabkan lampion itu terbang. Dia memastikan bukan parakang, melainkan lampion yang melintas dan masyarakat mengira parakang.

“Bukan parakan tapi lampion yang memang hampir menyerupai parakan, karna lampion itu ada api nya juga untuk membuatnya terbang,” celetuknya.

Hanya saja kata dia, warga membicarakan peristiwa itu sebagai parakang. “Orang-orang dia cerita parakan padahal bukan,” tutupnya.(#)

Editor: Yuhandri Hardima