KETUA BPD DESA WANTULASI DI BUTUR APRESIASI PENYALURAN BLT-DD DI WILAYAHNYA

581
Ketgam: Ketua BPD Desa Wantulasi, Gafar, baju putih memakai kopiah.

BUTUR, TRIBUNBUTON.COM – Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Wantulasi Buton Utara (Butur) Sulawesi Tenggara (Sultra), Gafar, berharap Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk warga di wilayahnya bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya.

“Semoga bantuan itu dapat meringankan beban masyarakat khususnya Keluarga Penerima Manfaat (KPM),” harap Gafar. Sabtu 19 November 2022.

Harapan Ketua BPD Desa Wantulasi itu seiring dengan kegiatan yang telah dilakukan Pemerintah Desa (Pemdes) Wantulasi. Yang telah menyalurkan BLT-DD untuk bulan Oktober – Desember 2022.

Gafar, mengapresiasi kinerja Pemdes Wantulasi dalam proses penyaluran bantuan dimaksud. Dimana berjalan lancar, tertib dan aman. Hal itu menurut Gafar, penempatan bantuan yang tepat sasaran.

“Proses penyaluran BLT-DD berlangsung dengan tertib, lancar dan aman. Apresiasi untuk pemdes Wantulasi menempatkan warga penerima. Saya harap penerima BLT-DD memaksimalkan penggunaan bantuan ini untuk kebutuhan pokok ketimbang kebutuhan yang tidak penting,” pinta Ketua BPD Desa Wantulasi.

Senda, salah seorang penerima bantuan merasa sangat terbantu dengan adanya bantuan BLT DD tersebut. Terlebih, waktu penyalurannya yang selalu tepat waktu. “Kita sangat bersyukur dengan adanya bantuan ini,” katanya.

Sementara itu Kepala Desa (Kades) Wantulasi, Darmahasra, menambahkan BLT-DD periode Oktober – Desember 2022 itu. Diserahkan untuk 66 KPM, dengan total anggaran Rp 59,4 juta. “Masing-masing KPM berhak menerima sebanyak Rp 900 ribu,” tukas Kades Wantulasi. (Tribunbuton.com/Ros)