HALO KUKUHKAN 1.500 TIM RELAWAN DI PULAU KALEDUPA

910
Pengukuhan relawan HALO se Pulau Kaledupa. FOTO: SAMSUDIN/TRIBUNBUTON.COM

WAKATOBI, TRIBUN BUTON.COM

Pasangan Calon Bupati Wakatobi H Arhawi dan Hardin La Omo mengkuhkan relawan HALO sebanyak 1500 sepulau Kaledupa di Pantai Peropa, Kecamatan Kaledupa Selatan, Kabupaten Wakatobi, Rabu 19 Agustus 2020.

Ketua Tim Pemenangan HALO, Muhammad Ali, dalam orasinya mengatakan, simpul yang dibentuk di setiap kecamatan di Wakatobi sudah mencapai angka 11.000-an dan akan mencapai hingga angka 12.900-an. Semuanya sudah siap memenangkan pasangan H Arhawi dan Hardin La Omo pada Pilkada 9 Desember 2020 nanti.

“Sudah mencapai 11.000-an simpul yang kami kukuhkan, dan akan mencapai hingga 12.900 relawan Halo di setiap titik yang ada di pelosok Kabupaten Wakatobi,” ungkap Pria sapaan Ali Tembo.

Ali Tembo juga berharap kepada seluruh Tim Relawan, agar selalu menjaga keharmonisan kepada Tim lawan dengan menjaga etika, senyum, tanpa ada rasa dendam.

“Kita harus menang dengan etika, menang dengan senyuman, serta menghargai dan menghormati lawan, tanpa ada rasa dendam,” tutup Ali Tembo.

Di tempat yang sama, Arhawi mengatakan, semua tim relawan yang sudah dibentuk, agar bergerak untuk mencari massa untuk kemenngan HALO nantinya.

“Semuanya simpul sudah siap untuk memenagkan HALO nantinya,” ungkap Arhawi dalam orasinya.

Dia berharap agar relawan yang sudah dibentuk bisa mengklarifikasi isu-isu yang beredar di tengah masyrakat sehingga Pilkada kedepan bisa dimenagkan tanpa ada pihak yang merasa tersakiti. Akan tetapi semuanya merupakan suatu perjuangan tim.

“Mudah mudahan tim relawan bisa mengklarifikasi Isu-isu yang beredar sehingga Pilkada kita bisa menangkan dengan damai,” harap Arhawi. (m2)