PT Energi Komoditas Lintas Benua Sosialisasi Pemberdayaan Petani Kelapa di Butur

1253
Sosialisasi pemberdayaan petani kelapa di Butur. FOTO: DARMAWAN/TRIBUN BUTON

BURANGA, TRIBUNBUTON (Mawan)

PT Energi Komoditas Lintas Benua (EKLB) bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Buton Utara (Pemkab Butur) mengelar sosialisasi pemberdayaan masyarakat petani kelapa selama satu hari di aula Bappeda Butur, Minggu, 30 Juni 2019.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Bupati Butur Abu Hasan dan dihadiri Sekda Butur Muh Yasin, Asisten II Dr Budianti Kadidaa, Ketua PKK Butur Siti Rabiah Abu Hasan, CEO EKLB Hendra Irwan beserta rombongan, sejumlah kepala OPD lingkup Pemda Butur, camat, lurah, kepala desa, masyarakat dan undangan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati Butur Abu Hasan mengungkapkan, rasa terimakasih kepada CEO EKLB beserta rombongan yang telah hadir di Buton Utara untuk bersinergi membangun sumber daya manusia di Buton Utara.

Mantan Karo Humas Pemrov Sultar ini berharap, melalui kegiatan ini dapat menambah pemahaman para peserta dalam pengelolaan hasil pertanian lebih baik.

“Semoga petani bisa mengelola kelapa sebagai salah satu pendapatan yang terbesar untuk daerah, “kata Abu Hasan dalam sambutanya.

Sementara itu CEO EKLB Handar Irwan dalam sambutanya mengatakan, semoga pemerintah daerah dan masyarakat Buton Utara dapat mendukung program ini bersama-sama. “Kehadiran EKLB ingin bersinergi dengan kearifan dan budaya lokal Buton Utara, “ujarnya.

Dia menambahkan, pihak EKLB bertahap akan melakukan pertemuan mulai dari sosialisasi kepada masyarakat terkait verfikasi data seperti lingkungan, tanah dan jalur distribusi, pembenahan, dan peningkatan hasil produksi selama satu tahun.

“Jika produksi hasil tani lebih baik maka kisaran harga Rp 2.700- 3.500/biji. Bulan Oktober akan menghadirkan industri pupuk di Buton Utara, “tandasnya. (#)