RATUSAN ATLET PANAHAN AMBIL BAGIAN DALAM EVENT BAI COMBAT 2023

495

JAKARTA, TRIBUNBUTON.COM – Sejumlah atlet cabang olah raga (Cabor) Panahan binaan Bepeka Archery Indonesia (BAI). Antusias mengikuti event BAI Combat 2023.

Event yang digelar itu dalam rangkaian Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) ke-77 Tahun 2023.

Ketua Umum BAI, Dr Akhsanul Khaq, mengapresiasi keikutsertaan ratusan atlet panahan binaan BAI se-Indonesia. Selain menjadi bagian HUT BPK ke-77. Ketum BAI berharap event tersebut memicu semangat kebersamaan.

Serta meningkatkan kolektivitas untuk terus mengokohkan dan menguatkan nilai dasar BPK (Integritas, Independensi, Profesionalisme).

“Esensi olahraga Panahan adalah melawan diri sendiri, karena manusia terlahir memiliki nafsu yang cenderung terburu-buru dan emosional,” ujar Ketum BAI.

Menurut Dr Akhsanul Khaq, Panahan juga membantu atlet fokus pada sasaran dan bersabar menunggu momentum yang tepat berupa keselarasan emosi dan fisik saat melepaskan anak panah ke sasaran.

Sementara itu Ketua Panitia BAI Combat 2023, Nurochman, mengatakan BAI Combat 2023 diselenggarakan sejak 1 Desember 2023 di Venue Panahan Standar Internasional Gelora Bung Karno dan 2 Desember 2023 di Badan Diklat PKN.

“BAI Combat 2023 adalah event BAI ke-4 sejak didirikan 19 April 2019,” ucap Nurochman.

Dikatakannya, event yang memasuki tahun ke-4 itu terbilang istimewa karena diikuti 158 archer BPK dari seluruh Indoensia. Mulai pejabat Struktural BPK (Pejabat Pimpinan Tinggi Madya, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator, Pengawas), Pejabat Fungsional, hingga Pelaksana BPK, juga archer junior BAI Academy.

“Eksistensi dan prestasi atlet panahan binaan BAI mulai diperhitungkan di belantika perpanahan Indonesia.Mereka telah membuktikan melalui babak kualifikasi PON, Kejurnas Barebow, berbagai Kejurda, Pekan Olahraga Daerah (Porda) dan lain lain,” katanya.

Ditambahkannya, event BAI Combat 2023 yang mempertemukan ratusan pemanah binaan BAI se-Indonesia menjadi momentum BPK Archery Indonesia untuk melahirkan talenta panahan yang siap terjun dan bersaing dalam kancah perpanahan nasional juga internasional. (Tribunbuton.com/adm)