BUTON, TRIBUNBUTON.COM – Bupati Buton, La Bakry merespon baik rencana Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Baubau menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) di Pasarwajo ibukota Kabupaten Buton, Provinsi Sultra. Kepastian ini mendapat dukungan dari Bupati Buton untuk peningkatan kapasitas dan kompetensi wartawan.
“Ya demi untuk meningkatkan profesionalisme wartawan di daerah, kita siap untuk mensukseskan pelaksanaan UKW di Pasarwajo,” katanya saat menerima kunjungan Ketua PWI Baubau La Ode Aswarlin dan Sekretaris PWI Baubau Yuhandri Hardiman dan sejumlah pengurus, Kamis 25 Februari 2021.
Jika tidak ada aral melintang, UKW akan digelar tahun ini, mengingat masih banyak wartawan daerah yang belum mengikuti UKW. UKW adalah wahana untuk menguji dan memastikan wartawan dalam melakukan kerja-kerja jurnalistik mematuhi UU Pers No.40/1999 dan Kode Etik Jurnalistik (KEJ).
“Inilah pentingnya UKW untuk memastikan wartawan berpedoman pada KEJ dan UU Pers saat bertugas,” kata Aswarlin.
Untuk diketahui, pada awal Maret 2021 Dewan Pers (DP) bersama PWI Sultra menggelar UKW di Kendari Ibukota Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra). Jenjang yang dibuka adalah muda, madya, dan utama. (yhd)