
BUTENG,TRIBUNBUTON.COM
Petahana Cakades Lanto, Kecamatan Mawasangka Tengah (Masteng) memenangkan pertarungan, Minggu 20 Desember 2020. Calon petahana La Sayuti meraup 334 suara mengalahkan penantangnya Mashuddin yang meraup suara 278 dengan selisih 56 suara.
Sayuti berterima kasih kepada masyarakat Desa Lanto karena telah menyalurkan hak pilihnya yang bisa dikatakan ketegori pemilih cerdas. Program yang telah direncanakan sebelumnya akan terus dibangun terlebih mengenai pembangunan pasar maupun pemberdayaan masyarakat desa.
“Masyarakat melihat langsung bagaimana keadaan di desa, terkait rehab pembangunan pasar rakyat Desa Lanto akan menjadi prioritas utama di tahun 2021 kedepannya,” ulasnya.
Ia mengatakan, tak mempunyai strategi khusus pada Pilkades kali ini, itu murni dari hak pilih masyarakat sendiri yang menentukan serta melihat dan menilai kondisi dilapangan. “Semenjak saya menjalankan roda pemerintahan mulai tahun 2015 kemarin, sudah tiga perolehan piagam di desa Lanto yakni awalnya dari (Desa tertinggal) menjadi (Desa berkembang),dan yang terakhir memperoleh piagam (Desa Maju). Untuk target kepadanya adalah menjadikan Desa Lanto menjadi Desa Mandiri,” harapnya.
Ia sangat berterima kasih kepada rival politiknya yakni Mashuddin Cakades no 02 karena telah bersama-sama berkompetensi di ajang Pesta demokrasi tingkat Desa kali ini. “Setelah ini, tidak ada lagi sekat antara pandangan kubu-kubu nomor urut Satu dan Dua. Tetapi mari satukan persepsi bersama-bersama membangun desa Kita,” jelasnya.(p5)