COVID 19, POLRES BUTON BAGI SEMBAKO DI PASARWAJO

538
Kapolres Buton AKBP Agung Ramos Paretongan Sinaga saat menyerahkan paket sembako. FOTO: ILWAN/TRIBUNBUTON.COM

BUTON, TRIBUNBUTON (ILW)

Polres Buton membagikan sembako kepada masyarakat di Kecamatan Pasarwajo. Hal itu dilakukan sebagai dampak dari pandemi COVID-19.

Kapolres Buton, AKBP Agung Ramos Paretongan Sinaga, menjelaskan sembako yang dibagikan kali ini sebanyak 200 paket terdiri dari beras, minyak goreng, indomie, dan telur.

Kasat Binmas Kapolres Buton, Yohanis T.L

“Sebagai rasa empati dan keprihatinan kami yaitu dengan memberikan sembako, ini nanti akan berkesinambungan dihari-hari berikutnya di seluruh tempat di wilayah Hukum Polres Buton,” kata Kapolres saat di temui di ruanganya, Kamis 23 April 2020.

Ia juga menambahkan, menyikapi social distancing, pihaknya sudah melakukan sejumlah himbauan bersama dengan TNI dan Pemda setempat. “Dan sebagian besar masyarakat sudah menyadari bahayanya penyebaran virus corona, sebagian besar sudah menjaga jarak, diam di rumah. Kami juga setiap hari melakukan patroli, jika ada titik-titik berkerumun kita minta pulang di rumah dan membubarkan diri,” jelasnya.

pihaknya juga mengimbau masyarakat, agar memberitahukan kepada keluarganya supaya tidak mudik. (*)