DPMD Minta BUMDES Segera Tuntaskan Laporannya

1044

 

KAMBOWA, TRIBUNBUTON.COM (Whd)

Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Buton Utara
meminta agar seluruh BUMDES yang ada Kabupaten Buton Utara untuk
menyetorkan laporan pertanggung jawaban Tahun 2019

Kepala Bidang Teknologi Tepat Guna (TTG) Bahtiar S KM M.Kes saat
ditemui usai sosialisasi di Aula Kelurahan Kambowa mengatakan jika
masih ada beberapa Desa yang belum menyetorkan laporan pertanggung
jawabannya kepada DPMD untuk diperiksa

“Kita belum bisa pastikan berapa BUMDES yang belum menyetorkan
laporannya. Apakah bermasalah atau tidak, sehat atau tidak sehat nanti
setelah menyetor  baru kita perbaiki bersama pemerintah Desa dan Unsur
BPD,”terangnya.

Bahtiar juga menambahkan jika pihaknya telah memberikan batasan waktu
sampai tanggal 15 Januari 2020, namun sampai hari ini (5 maret 2020,
Red ) masih ada juga yang belum menyerahkan

“ Kami belum tau juga apa yang menjadi kendalanya hingga ada yang
sampai belum menyetor laporannya,”ungkapnya.

Dijelaskan, dari  11 Desa yang ada di Kecamatan Kambowa, masih ada 4
Desa yang belum menyelesaikan laporannya.(#)